"Ibarat harapan seorang penggali sumur, jika galiannya belum mengeluarkan air, maka dia akan terus berusaha memperdalam galian sampai akhirnya mengeluarkan air. Begitupun kita dalam beribadah dan berdo`a. Jika kita belum merasakan nikmat atau manisnya beribadah dan doa belum dikabulkan, teruslah berusaha jangan pernah berputus asa, mungkin masih terhalang oleh dosa-dosa yang kita perbuat. Berkaitan dengan putus asa, Alloh berfirman : "..Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir." (QS. Yusuf : 87) Untuk itu, optimislah dalam berdoa dan beribadah, jauhilah rasa putus asa. Semoga Alloh SWT menjadikan kita hambanya yang kuat. Amin Wassalamualaikum !
Myspace tweaks at TweakYourPage.com

Album Anggota Keluarga

Hidup Ini Pilihan

Jumat, 27 Januari 2012

Doa dan Pengamen

 Lidya , Mama & Dinda , Pizza Hut , Mall  Zam - Zam , Mekkah Almukaramah 

Diceritakan ada seorang yang datang ke ustad dan menceritakan tentang masalahnya yang sering tertimpa ketidakberuntungan. orang ini merasa bahwa  Allah  tidak pernah mendengarkan doa darinya, padahal dia merasa sudah melakukan apa yang diwajibkan oleh Allah, orang ini merasa tidak pernah membuat masalah, berusaha sekuat tenaga tidak pernah berbuat dosa, tidak pernah merugikan orang lain, tapi koq masih saja sering ditimpa kesialan.

Orang ini heran, kenapa temannya yang jarang beribadah, tapi koq sepertinya nassibnya selalu baik, jarang tertimpa kesusahan. dengan ini dia merasa Tuhan tidak adil.

Sang Ustad yang sedari tadi mendengarkan keluh kesah orang itu akhirnya angkat bicara. Baiklah, biar lebih bisa memahami saya mau tanya

Pernahkah kamu didatangi oleh seorang pengamen ?, tanya sang ustad
Pernah ustad, kadang waktu makan, kadang juga waktu di lampu merah, kenapa ustad ?

Kamu beri uang nggak, desak sang ustad
Ya tergantung ustad, tergantung dia nyanyinya bagus nggak,

Langsung dikasih atau nunggu selesai dulu nyanyinya, tanya sang ustad lagi
Ya kalau jelek lagunya nyanyinya jelek kadang nggak dikasih atau kadang langsung kasih aja ustad, nggak usah pakai dengerin lagu dulu.

Banyak nggak ngasihnya
Ya dikit aja ustad

Nah kalau nyanyinya bagus gimana ?
Kalau nyanyinya bagus ya saya dengerin lagu dulu , sampai selesai tapi ntar saya kasih uangnya banyak gitu.

Nah, itulah yang aku maksud, ibarat pengamen, ketika kamu berdoa, akan didengar oleh Allah, kalau doanya kurang bagus, ya langsung dikasih aja sama Allah tapi dikit, tapi kalau doanya bagus akan didengar dulu dan nantinya akan diberi yang jauh lebih besar daripada yang doanya asal-asalan saja.